Tindak Pidana Korupsi (TPK) dugaan suap jual beli jabatan di Pemerintah Kabupaten Probolinggo belum lama menjadi perhatian serius oleh publik. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan sang bupati berinisial PTS serta suaminya HA sebagai tersangka dalam perkara tersebut pada 30 Agustus 2021. Apa dan bagaimana hal itu masih terjadi? KPK menjawab pertanyaan tersebut melalui webinar yang diselenggarakan Kamis (16/9/21) dengan merangkul seluruh kepala daerah di Indonesia (bupati dan wali kota) sebagai peserta diskusi.

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan penguatan kerja sama pemberantasan korupsi antarnegara, kali ini dengan Swiss. Ketua KPK Firli Bahuri didampingi Wakil Ketua Alexander Marwata, Nurul Ghufron, dan Lili Pintauli Siregar beserta jajaran dari Direktorat PJKAKI dan Diklat KPK menerima rombongan Kedutaan Besar Swiss di Gedung Merah Putih KPK, Rabu, (15/9).

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengajak pelaku usaha berperan mencegah tindak pidana korupsi (tipikor). Hal ini diutarakan saat memfasilitasi pengukuhan pengurus Komisi Advokasi Daerah (KAD) Provinsi Gorontalo yang dilaksanakan oleh Wakil Gubernur Gorontalo secara daring dan luring di Aula Rumah Dinas Gubernur Gorontalo, Jalan Sultan Hassanudin, Gorontalo, Kamis (16/9).

Top